Home » » KPUD Tanjung Pinang Silaturrahmi Ke Lanud Tanjung Pinang

KPUD Tanjung Pinang Silaturrahmi Ke Lanud Tanjung Pinang

Written By david on Kamis, 18 April 2013 | 23.56

LANUD TANJUNG PINANG (3/2),- Komandan Lanud Tanjung Pinang Letkol Pnb M.J. Hanafie menerima kunjungan silaturahmi anggota Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kota Tanjung Pinang, di ruang rapat Lanud Tanjung Pinang, Kamis (2/2).

Berkaitan dengan akan digelarnya Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Tanjung Pinang yang rencananya akan digelar pada akhir 2012 ini, KPUD Kota Tanjung Pinang melaksanakan silaturrahmi ke Instansi/Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (FKPD), termasuk Lanud Tanjung Pinang. Kunjungan silaturahmi KPUD yang berjumlah 8 (delapan) orang tersebut merupakan kunjungan yang ketiga setelah sebelumnya sudah silaturrahmi ke Polres Tanjung Pinang dan Pengadilan Negeri Tanjung Pinang.

Dalam penjelasan anggota KPUD Kota Tanjung Pinang, yang diwakili Bapak Zulkifli Riawan, silaturrahmi KPUD Kota Tanjung Pinang tersebut bertujuan diantaranya melakukan koordinasi sesuai amanah UU No. 22 Tahun 2007 yang salah satu penekenannya adalah KPUD wajib berkoordinasi dengan TNI/Polri. Disamping itu memberikan penjelasan tahap-tahap Pemilukada, dan KPUD dan TNI/Polri bekerjasama dalam mencegah terjadinya penyimpangan adanya anggota TNI/Polri yang memiliki kartu 

Komandan Lanud Tanjung Pinang, Letkol Pnb M.J. Hanafie pada kesempatan tersebut mengucapkan terima kasih atas kunjungan tersebut dan Lanud Tanjung Pinang siap membantu pelaksanaan Pemilu sesuai aturan. Namun Danlanud Tanjung Pinang juga menjelaskan bahwa anggota TNI khususnya Lanud Tanjung Pinang tetap dalam koridor menjaga Netralitas TNI selama pelaksanaant tahapan hingga penyelenggaraan Pemilu.
Share this article :
 
Editor: Yahessa Tutorial | Support: Johny Template
Copyright © 2013-2015. Lanud Tanjungpinang - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger